Milan - Bek veteran Italia Alessandro Nesta memutuskan mundur dari pentas internasional. Nesta tidak akan tampak dalam skuad Azzurri. Punggawa AC Milan itu menepis rumor kemungkinan dirinya kembali dalam skuad di bawah asuhan Marcello Lippi.
"Saat saya memutuskan berhenti bermain untuk timnas, mereka sebenarnya berniat memanggil saya," jelas Nesta seperti dikutip ANSA, Rabu (26/8/2009). "Tapi saya sudah membuat pilihan," tegasnya.
"Setelah sejumlah pengalaman dan cedera ini, saya pikir saya tidak mampu lagi bekerja untuk klub dan timnas secara bersamaan," jelas bek 33 tahun itu. "Supaya lebih adil untuk semua pihak, baik pelatih maupun pemain Azzurri, saya tidak akan membicarakan ini lagi. Peluang itu sudah saya tutup," tandasnya.
"Saat saya memutuskan berhenti bermain untuk timnas, mereka sebenarnya berniat memanggil saya," jelas Nesta seperti dikutip ANSA, Rabu (26/8/2009). "Tapi saya sudah membuat pilihan," tegasnya.
"Setelah sejumlah pengalaman dan cedera ini, saya pikir saya tidak mampu lagi bekerja untuk klub dan timnas secara bersamaan," jelas bek 33 tahun itu. "Supaya lebih adil untuk semua pihak, baik pelatih maupun pemain Azzurri, saya tidak akan membicarakan ini lagi. Peluang itu sudah saya tutup," tandasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar